Kamis, 18 Juli 2013

BERITA PEMBANGUNAN KECAMATAN NATAR 


56 M UNTUK PEMBANGUNAN KECAMATAN NATAR
Posted By : @ziz Kominfo LS at 14-02-2013 08:24:29

Bupati Lampung Selatan H. Rycko Menoza. SZP, MBA menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Natar tahun 2013, yang diselenggarakan di Aula Bandiklat Provinsi Lampung, Desa Hajimena Natar, Rabu(13/2).
Dalam sambutannya Bupati mengatakan, anggaran kegiatan pembangunan untuk Kecamatan Natar pada tahun 2013 telah meningkat, sebelumnya pada tahun 2012 anggarannya sebesar 30 miliar dan pada tahun ini menjadi 56 miliar. Dan diharapkan setiap tahun anggaranya bisa meningkat, mengingat luasnya wilayah dan banyak kerusakan hampir disetiap Kecamatan yang harus diperbaiki.
Usai membuka Musrenbang Kecamatan, Bupati menyempatkan diri mengunjungi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kecamatan Natar. Disela-sela kunjungannya Bupati memberikan motivasi kepada para pelaku UMKM agar terus berinovasi supaya dapat mengembangkan usahannya. Bupati juga menambahkan, apabila para pelaku UMKM di Kecamatan Natar membutuhkan bantuan dari pemerintah berupa pinjaman modal ataupun kelengkapan alat pendukung, bisa berkoordinasi dengan Pemerintah Kecamatan untuk diteruskan ke Kabupaten agar diupayakan realisasinya.

sumber artikel: http://lampungselatankab.go.id/56-m-untuk-pembangunan-kecamatan-natar.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar